shtandovebg.com

Google Satukan Duo dan Meet, Biar Bisa Lawan WhatsApp?

Google Duo
Google Duo dan Meet akan disatukan. Foto: Google

Jakarta -

Rumor yang berhembus Agustus 2020 ternyata benar adanya, Google mengumumkan akan menyatukan Duo dan Meet menjadi satu platform. Untuk bisa melawan WhatsApp?

Dalam blog resminya, Google mengatakan peleburan dua layanan tersebut akan dilakukan pada akhir tahun nanti. Sehingga tercipta satu layanan komunikasi video gratis bernama Google Meet.

Sebelum aplikasi diganti namanya, Google akan menambahkan fitur Google Meet saat ini ke Duo. Itu berarti pengguna Google Duo akan dapat menjadwalkan pertemuan online sebelumnya, menyesuaikan latar belakang virtual, menggunakan chat saat rapat online, dan menampilkan caption secara real time dan tak kalah pentingnya batasan dari 32 menjadi 100 peserta.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pengguna Duo tidak perlu khawatir akan kemudahan yang ditawarkan aplikasi ini. Sebab fitur panggilan tidak akan dihilangkan, termasuk kemampuan untuk memulai panggilan video menggunakan nomor telepon atau alamat email. Semua riwayat percakapan, kontak, dan pesan akan terus disimpan di aplikasi, dan tidak akan ada aplikasi baru untuk diunduh.

Google Duo akan memiliki fitur MeetGoogle Duo akan memiliki fitur Meet Foto: Google

"Pengalaman terintegrasi ini akan memberi pengguna satu solusi untuk panggilan video dan pertemuan dengan orang-orang di sepanjang hidup mereka," tulis Wakil Presiden Google Javier Soltero.

ADVERTISEMENT

Untuk diketahui Google telah meningkatkan investasinya dalam komunikasi video dan alat kolaborasi digital dalam beberapa tahun terakhir. Hal tersebut tidak terlepas dari pandemi COVID-19 telah mendorong orang untuk mencari alat komunikasi baru.

Duo sendiri diperkenalkan 2016 bareng dengan Allo. Pada perjalanannya, layanan Allo dipensiunkan oleh Google.

Sementara Duo terus dikembangkan. Google baru-baru ini memperkenalkan fitur seperti panggilan grup hingga 32 orang, corat-coret dan efek menyenangkandi mode keluarga; dan dukungan panggilan video di tablet, perangkat lipat, dan TV.



Simak Video "Google Pecat 28 Karyawan yang Protes Proyek dengan Israel"
[Gambas:Video 20detik]
(afr/afr)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat